PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN BENDA KONKRET UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BANGUN DATAR SISWA KELAS I MI
Abstract
Berdasarkan hasil wawancara dengan wali Kelas I MI Ma’arif Penanggungan Malang, siswa senang dengan pelajaran Matematika. Namun, berdasarkan hasil tes, siswa belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) dikarenakan kesulitan dalam membaca sehingga siswa kesulitan dalam mengerjakan tes yang berupa teks. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa Kelas I MI Ma’arif Penanggungan melalui penerapan benda konkret pada pembelajaran Matematika. Penelitian ini menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis & McTaggart dengan empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini dilakukan di MI Ma’arif Penanggungan dengan melibatkan Siswa Kelas I sebagai subjek penelitian. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, tes, dan observasi. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar wawancara, lembar tes, dan lembar observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini terdiri dari dua siklus. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar siswa meningkat melalui penerapan media pembelajaran benda konkret. Pada Siklus I, media pembelajaran benda konkret diterapkan pada pembelajaran Matematika dengan materi pengenalan bangun datar dan mengidentifikasi bangun datar. Setelah diberikan tes, semua siswa telah mencapai KKM dengan rata-rata 87. Untuk memastikan peningkatannya konsisten, penelitian dilanjutkan pada Siklus II. Siklus II dilakukan pada pembelajaran Matematika dengan materi menggambar bangun datar sederhana dan menghitung jumlah sisi serta sudut bangun datar. Hasil tes Siklus II menunjukkan bahwa semua siswa juga telah mencapai KKM dengan rata-rata yang meningkat menjadi 90. Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa hasil belajar siswa meningkat melalui penerapan media pembelajaran benda konkret.