PENERAPAN METODE DISKUSI UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR BAHASA INDONESIA KELAS IV SD AL-FURQON 2 GRESIK
Abstract
Kurangnya motivasi dan partisipasi siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia pada kelas 4 SD menjadi masalah yang signifikan, terutama karena metode pengajaran yang kurang bervariasi dan kurang interaktif. Untuk mengatasi masalah ini, penelitian ini menerapkan metode diskusi sebagai solusi guna meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, di mana setiap siklus mencakup perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket motivasi belajar, lembar observasi, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode diskusi efektif dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Pada Siklus 1, rerata motivasi siswa berada pada kategori rendah dengan nilai 47,51%, sedangkan pada Siklus 2 terjadi peningkatan yang signifikan hingga mencapai rerata 75,6%, yang termasuk dalam kategori baik. Peningkatan ini mencerminkan bahwa metode diskusi dapat menciptakan suasana pembelajaran yang lebih interaktif dan menyenangkan, yang pada akhirnya meningkatkan partisipasi dan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran. Kesimpulannya, penerapan metode diskusi terbukti efektif untuk meningkatkan motivasi dan partisipasi siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia. Metode ini dapat dijadikan alternatif dalam strategi pengajaran yang lebih interaktif di sekolah dasar, khususnya dalam mata pelajaran yang membutuhkan pemahaman konsep secara mendalam dan keterlibatan aktif dari siswa.