PENGEMBANGAN ALAT EVALUASI PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERUPA LATIHAN SOAL SIMULASI UJIAN SEKOLAH MENGGUNAKAN APLIKASI ISPRING SUITE 10

Authors

  • Yuniarti Author
  • Riza Agustiani UIN Raden Fatah Palembang Author
  • Atika Zahra Author

DOI:

https://doi.org/10.62426/pi.v2i2.67

Keywords:

Alat evaluasi, ISpring Suite 10, Ujian sekolah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan alat evaluasi pembelajaran matematika berupa latihan simulasi ujian sekolah menggunakan aplikasi ISpring Suite 10 berbasis web yang dapat mempermudah guru dalam membuat soal dan mengoreksi jawaban serta dapat digunakan peserta didik Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk latihan soal atau simulasi sebagai persiapan ujian sekolah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D) dengan model penelitian ADDIE yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IX. Teknik analisis data menggunakan lembar validasi ahli dan angket respon guru maupun peserta didik. Penelitian ini menghasilkan (1) alat evaluasi dengan kriteria “Sangat Valid” dilihat dari hasil penilaian ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa, (2) alat evaluasi dengan kriteria “Sangat Praktis” dilihat dari hasil penilian guru dan peserta didik, dan (3) hasil evaluasi dapat digunakan untuk mengetahui tingkat ketercapaian kompetensi. Dari hasil penelitian alat evaluasi ini dinyatakan layak digunakan dan mudah untuk dioperasikan karena dapat diakses melalui laptop/pc maupun android.

Downloads

Published

2024-07-24

Issue

Section

Articles